Buku Terbit 2019

Instrumen Penilaian Kinerja Praktikum IPA

Penulis : Dr. Abdul Rahman H, S.Si, MT, CT

ISBN : 978-602-53013-8-4

Tahun Terbit : 2019

Penerbit : Desanta Muliavisitama

@copyright, Desanta, 2019

Kata Pengantar : Prof. Dr. I Made Astra, M.Si (Kaprodi PPs Fisika dan Guru Besar UNJ)

          Instrumen adalah suatu alat yang memenuhi persyaratan akademis yang digunakan untuk melakukan pengukuran yang bertujuan sebagai pengumpulan data. Instrumen penilaian praktikum hingga saat ini belum banyak yang baku, karena kualitas instrumen penelitian berkenaan dengan validitas dan reliabilitas.

          Salah satu kelemahan guru hingga saat ini adalah lemahnya dalam pembuatan instrumen penilaian yang dilengkapi dengan rubrik. Jadi Saya menyambut baik, instrumen yang ditulis saudara Abdul Rahman ini, dimana instrumen ini sudah layak digunakan sebagai pedoman bagi guru khususnya guru IPA di tingkat SMP. Selain itu buku ini akan menambah dan memperkaya referensi tentang penilaian kinerja praktikum IPA Fisika SMP. Di dalam buku pedoman ini terdapat petunjuk pemakaian, lks, rubrik penilaian, pedoman pensekoran dan penilaian akhir siswa.

          Akhirnnya saya mengucapkan selamat kepada saudara Abdul Rahman, sebagai penyusun buku ini. Semoga berguna dan dapat memberikan konstribusi yang nyata bagi peningkatan mutu pendidikan dan harapan saya tentunya ada penelitian lanjutan dalam meningkatkan kualitas instrumen ini.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *